21 March, 2013

Kehidupan Yang Bahagia

Segala Puji hanya milik Allah Swt sehingga saya bisa hadir untuk berekspresi lagi di blog sederhana ini.

Kebahagiaan ya setiap orang pasti mendambakan kehidupan yang bahagia.
Orang yang terlalu mengejar kenikmatan dan keinginan hatinya,tidak peduli halal atau haram, mereka sebenarnya tidak bahagia. Mereka dalam kesempitan, kesedihan dan kegelisahan.Sebab setiap orang yang menyimpang dari aturan Allah dan berbuat maksiat tidak akan pernah bahagia selamanya.

Seorang Psikolog berkebangsaan Amerika (Dr.Dick) mengatakan bahwa kehidupan yang bahagia adalah seni keindahan yang memiliki 10 kiat:
1-->Melakukan pekerjaan yang disukai.Jika ada kendala dalam pelaksanaannya,maka cobalah melakukan apa yang menjadi hobbimu pada waktu senggang atau pada saat engkau sibuk.

2-->Menjaga kesehatan adalah kunci kebahagiaan itu sendiri.Bentuknya misalnya,dengan menjaga keseimbangan pola makanan, berolahraga dan menjauhi kebiasaan yang membahayakan.

3--> Harus memiliki tujuan dalam hidup, karena itu yang akan membuatnya bersemangat.

4-->Menerima kehidupan apa adanya dan merasakan manis getirnya hidup.

5-->Menghadapi hidup yang ada hari ini,tidak menyesali yang telah lalu dan tidak bersikap gelisah hari esok yang belum datang.

6-->Hendaknya selalu berpikir dalam kerja dan mengambil keputusan.Tidak menyalahkan orang lain ketika keputusannya salah.

7-->Hendaknya melihat orang yang lebih rendah darinya dalam keberuntungan.

8-->Selalu tersenyum dengan wajah berseri dan selalu berteman dengan mereka yang optimis.

9-->Hendaknya ia membantu oranglain bahagia agar ia mendapat curahan kebahagiaan.

10-->Mengambil kesempatan-kesempatan berharga dan menjadikannya sebagai terminal kebahagiaan.

Nah saya rasa sudah cukup dengan 10 point kiat di atas.
Apapun yang kita hadapi dalam hidup ini pastilah membawa hikmah.Setiap orang menginginkan hidup yang cukup dengan sebuah kebahagiaan yang ada.

Pencerahan:
•}Kebahagiaan orang yang beriman adalah dengan mencintai Allah.Cinta kepada Allah adalah kebahagiaan yang dasarnya lebih dalam dari setiap sesuatu yang dalam.Hanya mereka yang sungguh-sungguh berimanlah yang dapat merasakannya.Dan,perasaan itu tak bisa digantikan.

•}Kebahagiaan itu ada dalam dirimu,maka sungguh-sungguhlah mencarinya di dalam dirimu.

Demikian semoga menjadi inspirasi motivations dan Renungan yang bernanfaat.Salam sukses,terima kasih.



related Article:

773 Was Commented to “Kehidupan Yang Bahagia”

«Oldest   ‹Older   201 – 400 of 773   Newer›   Newest» «Oldest ‹Older   201 – 400 of 773   Newer› Newest»

Post a Comment

Terima kasih atas komentar Anda/Thanxs for Ur Comments/
感谢您的评论 dan please dont SPAM yach...

 

Dhana Arsega/戴安娜 Copyright © 2011 --Edit and Converted by Dhana Arcamo